Minggu, 10 Mei 2009

Wabup Poso Terima Rombongan STQ Pada Malam Ta’ruf

Poso - Setelah Kabupaten Poso menerima seluruh kafilah-kafilah dan rombongan lainnya yang diikuti oleh 10 kabupaten dan 1 kota (Kabupaten Poso, Banggai, Buol, Morowali, Touna, Toli-Toli, Parimo, Donggala, Bangkep, Sigi Biromaru, dan Kota Palu) untuk pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke XX tingkat Provinsi Sulawesi Tengah 2009, tepatnya pada Minggu malam (3/5), bertempat di Baruga Torulemba Rumah Jabatan Bupati Poso, mengadakan Malam Ta’ruf sebagai pertemuan awal menjelang pelaksanaan STQ.
Malam Ta’ruf yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus dewan pimpinan daerah (DPD) Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi) Kabupaten Poso oleh dewan pimpinan wilayah (DPW) Lasqi Provinsi Sulteng, berdasarkan surat nomor: 15.SK/DPW-LASQI/III/2009 tentang peresmian/pengangkatan DPD Lasqi Kabupaten Poso masa bhakti 2009 – 2013. Dimana pada kepengurusan ini Bupati Poso sebagai Pembina Utama, dan sebagai Dewan Pengurus Harian/Ketua Umum Hi. Abd.Wahid Lamidji,S.Ag, serta dibidangi dari 7 bidang diantaranya, Bidang Organisasi, Diklat, Festival, Usaha Dana, Perlengkapan, Humas, dan Bidang Mental/Spritual.
Saat pelaksanaan malam ta’ruf ini Wakil Bupati Poso Abdul Muthalib Rimi,SH,MH dalam sambutan Bupati Poso Drs. Piet Inkiriwang, mengatakan, rasa syukurnya kepada seluruh peserta dan rombongan serta lembaga pengembangan tilawatil qur’an (LPTQ) maupun yang terlibat pada kepengurusan pelaksanaan STQ tingkat provinsi, karena Kabupaten Poso telah dipercayakan sebagai penyelenggara pelaksanaan STQ ke XX tingkat Provinsi Sulteng. Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Poso selaku tuan rumah, sebab sebelumnya kabupaten Poso yang beberapa tahun lalu yang pernah dilanda konflik telah berupaya untuk berbenah diri.
Olehnya, kata Wabup, selaku tuan rumah, baik pemda, aparat keamanan, maupun seluruh elemen masyarakat yang terlibat dalam pelaksanaan STQ telah bekerjasama dan mengupayakan semaksimal mungkin agar penyelenggaraan STQ ini dapat berjalan lancar dan aman sesuai harapan kita bersama.
Acara yang dihadiri oleh para seluruh wakil bupati se Sulawesi Tengah, unsur Muspida, pejabat daerah, para kafilah, dewan hakim, pengurus LPTQ, tokoh agama, serta para tamu undangan, berlangsung juga dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, Qasidah, aktraksi kesenian, penyerahan bendera STQ, pemberian bantuan, dan pembacaan SK Gubernur Sulteng tentang penetapan kabupaten Poso sebagai tempat penyelenggaraan STQ XX tahun 2009.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar